Fungsi Bahasa
Fungsi bahasa Indonesia adalah sebagai alat komunikasi sosial. Dengan berbagai macam bahasa di Indonesia, bahasa Indonesia sebagai bahasa utama negeri ini, mempermudah masyarakat Indonesia dalam hal berkomunikasi. Seperti saat akan menyampaikan gagasan, ide, pikiran, harapan dan keinginan bisa disampaikan dengan baik karena adanya bahasa Indonesia.
Ragam Bahasa
Ragam bahasa adalah variasi bahasa yang digunakan berdasarkan pemakaiannya yg berbeda-beda menurut topik yang dibicarakan, media pembicara, penutur dan yang lainnya.
Jenis ragam bahasa berdasarkan pokok pembicarannya antara lain :
Ragam bahasa undang-undang
Ragam bahasa jurnalistik
Ragam bahasa ilmiah
Ragam bahasa sastra
Berdasarkan media pembicaraan, ragam bahasa dibedakan atas:
Ragam lisan yang antara lain meliputi:
Ragam bahasa cakapan
Ragam bahasa pidato
Ragam bahasa kuliah
Ragam bahasa panggung
Ragam tulis yang antara lain meliputi:
Ragam bahasa teknis
Ragam bahasa undang-undang
Ragam bahasa catatan
Ragam bahasa surat
Ragam bahasa menurut hubungan antarpembiacra dibedakan menurut akrab tidaknya pembicara
Ragam bahasa resmi
Ragam bahasa akrab
Ragam bahasa agak resmi
Ragam bahasa santai
dan sebagainya
Di Indonesia ini, dengan wilayah yang luas serta budaya yang bermacam - macam membuat interaksi sosial yang dilakukan oleh masyarakat lebih bervariasi. Sehingga terjadi variasi bahasa. Selain itu, variasi bahasa terjadi biasanya akibat perbedaan letak geografis atau daerah dimana mereka berasal atau tinggal.
Untuk jenis jenis ragam bahasa, saya mengambil referensi dari : http://id.wikipedia.org/wiki/Ragam_bahasa
Tidak ada komentar:
Posting Komentar